Sunday, August 25, 2019

Audiobook PPKN : BAB III Pasal 6 UUD 1945 Tentang Kekuasaan Pemerintahan Negara



                                               BAB  III
                     KEKUASAAN PEMERINTAHAN NEGARA

                                              Pasal  6
(1)  Calon  Presiden  dan  calon  Wakil  Presiden  harus  seorang  warga  negara  Indonesia sejak  kelahirannya   dan  tidak  pernah   menerima  kewarganegaraan   lain   karena kehendaknya  sendiri,  tidak  pernah  mengkhianati  negara,  serta  mampu  secara rohani dan jasmani untuk melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai Presiden dan Wakil Presiden.***)

(2)  Syarat-syarat untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden diatur lebih lanjut dengan undang-undang.*** )

Wednesday, August 14, 2019

Kandungan Batang Bajakah Yang Bikin Antikanker

Batang Bajakah adalah obat yang mujarab bukanlah merupakan hal baru bagi masyarakat kalimantan tengah, terutama untuk Suku Dayak.
Namun batang bajakah terkenal semenjak Tiga orang siswa SMA Negeri 2, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, meraih juara dunia atas temuan kasiat batang bajakah ini.
Khasiat bajakah ternyata tak lepas dari kandungan 40 macam fitokimia yang ada padanya.
Beberapa hasil uji laboratorium ditemukan fenolik, steroid, tannin, flavonoid, saponin, terpenoid, hingga alkonoid.

Berikut manfaatnya :

fenolik, dalam kesehatan, senyawa ini banyak digunakan sebagai antioksidan, antimikroba, antikanker.
steroid, dari jenis kortikosteroid yang sering dipakai untuk meringankan peradangan.
tannin, bermanfaat sebagai Pengelat dan Anti diare, Anti bakteri, melawan radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh, Penawar racun.
flavonoid, dapat memperbaiki sel yang rusak akibat radikal bebas.
Saponin, dapat membantu menurunkan kolesterol dan menurunkan risiko kanker Anda serta membantu kekebalan tubuh.
terpenoid, dapat menghambat gen N-myc (gen yang berperan dalam pembentukan dan pertumbuhan sel kanker) dan  mampu mencegah pertumbuhan tumor.
alkonoid, merupakan anti bakteri.